Circa awal tahun 2009, ketika di saat 4 orang bosan dengan segala kejenuhan sehari-hari dengan paradigma pemikiran sempit para orang-orang yang berlomba untuk menjadi nomor satu. hasrat untuk menyuarakan suara semu dari kami untuk ketidakadilan, kekejaman dan kemunafikan dari para pecundang di belakang kita. dan grindcore adalah satu kesamaan dari kami untuk bermusik dan terus berkarya.
dengan terinspirasi dari band-band seperti misery index, magrudergrind, maruta, phobia, nasum, rotten sound, insect warfare, cattle decapitation, wormrot dan sedikit sentuhan death metal dan hardcore new school. Dan pada tahun 2010 kami sudah menyelesaikan album E.P kami yang pertama dengan title album "KATASTROFA". kalian juga bisa download secara free pada blog di myspace kami ini. ada 4 lagu yang sudah bisa kalian download yang siap menghancurkan otak anda.
Humanure tidak ada arti yang khusus bagi kami, kata tersebut kami ambil dari sebuah nama album dari band death metal/grindcore yaitu Cattle Decapitation. band tersebut juga termasuk influence buat band kami. Pada februari tahun 2011 ini, kami baru saja mengeluarkan E.P yang ke-2 dengan title album "ABOLISI". tetap dengan konsep yang sama grindcore/death metal ditambah sentuhan hardcore, tetapi pada tema album berlatar belakang yang berbeda.
Pada akhir tahun 2011 ini kami sedang mempersiapkan materi-materi baru untuk full lenght album kami yang pertama, tentunya lebih agressif lagi dari ke-2 album EP dari kami. Dan pada full lenght album kami nanti lagu-lagu dari ke-2 EP kami sebelumnya akan kami masukkan dengan aransemen baru.
Download Lagunya:
Kritik dan Sarannya Saya Tunggu!!! ;)